About Me

header ads

Banyak Ilmu Pengetahuan dan Manfaat Ketika Ikut Saka Bhayangkara Antara Lain dengan Latihan Krida Lantas dan Krida P2B

 

PramukaNews | Tambang Ulang Senin ,9 Oktober 2023 telah terselenggara latihan Satuan Karya Bhayangkara Polsek Tambang Ulang yang bertempat di halaman Polsek Tambang Ulang, dalam latihan tersebut turut berhadir pamong Saka Bhayangkara kak Rusdian dan Pembina Saka Bhayangkara kak Wulan, dalam latian tersebut jumlah anggota yang berhadir adalah 24 putra dan 29 putri dengan jumlah 53 orang.

Latihan Saka Bhayangkara meliputi latihan krida yaitu krida Lantas yang mana di kenalkan bagaimana cara mengatur lalu lintas yang benar, gerakan tangan serta materi tentang Undang-Undang lalu lintas dan pengenalan rambu-rambu jalan, tidak hanya krida lantas saja materi yang diberikan tetapi ada juga materi krida P2B (Pencegahan dan Penanggulang Bencana) yang mana dalam latian tersebut di berikan pelajaran materi cara-cara pencegahan bencana dan penanggulang bencana seperti mengevakuasi korban kebakaran, mengevakuasi korban kebanjiran serta penolongan pertama pada kecelakaan serta cara membalut luka, mengobati luka, meperban luka.

Dalam latihan Saka Bhayangkra juga di lajarkan tentang Pramuka umum yang mana seperti sejarah Pramuka Indonesia, sejarah Pramuka dunia serta latihan tekpram antara lain pbb, sandi dan tali temali serta latihan persaudaraan dan permainan agar setiap latihan tidak terasa bosan.

“Mengikuti latihan Saka Bhayangkara juga menjadikan kita lebih banyak ilmu pengetahuan karna tidak hanya pramuka pada umumnya, banyak hal yang di dapat antara lain menambah disiplin saat mengendaraai kendaraan , mengetahui rambu-rambu lalu lintas, bisa mengetahui cara menolong orang yang membutuhkan serta keterampilan senam tongpol juga, jadi Saka Bhayangkra ini sangat bagus “ ungkap kak Wulan Pembina Saka Bhayangkara Polsek Tambang Ulang. 

Jurnalis : SURATNO - 19033

Posting Komentar

0 Komentar