PramukaNews | Batang. Sabtu, (11/05/2024), Gerakan Pramuka SMK Sekar Bumi Nusantara Ambalan Raden Kian Santang dan Nyi Puger Wangi Kwartir Ranting Gringsing menggelar kegiatan pendadaran sekaligus pelantikan Bantara, sebuah momen penting untuk menghormati pencapaian anggota pramuka yang telah menyelesaikan Syarat Kecakapan Umum (SKU). Kegiatan ini berlangsung di halaman SMK Sekar Bumi Nusantara dan dihadiri oleh para alumni, guru, Dewan Kerja Ranting serta tamu undangan yang berasal dari pangkalan yang berada di Kwartir Ranting Gringsing.
Dalam suasana khidmat, kegiatan dimulai dengan pengibaran bendera Merah Putih yang dikomandani oleh anggota dewan pramuka. Kemudian, Ka. Mabigus menyampaikan sambutan hangatnya, mengapresiasi dedikasi dan kerja keras anggota pramuka dalam mencapai tingkatan Bantara.
Acara pelantikan juga dimeriahkan dengan penampilan seni dari anggota pramuka, mulai dari nyanyian, tari, hingga dramatisasi tentang semangat kepramukaan. Kebersamaan dan semangat gotong royong terasa kuat dalam setiap atraksi yang dipertunjukkan. Selain acara umum, terdapat juga acara inti yaitu sidang guna menguji kesiapan pada calon bantara untuk satu tahun ke depan nantinya.
Kak Murtadho sebagai Ka. Mabigus menyampaikan, " Kepada seluruh anggota pramuka pangkalan SMK Sekar Bumi Nusantara untuk terus menjaga semangat kepramukaan dan menginspirasi sesama dengan dedikasi mereka. Sehingga pramuka yang berada di pangkalan kita bisa terus berkembang sampai generasi-generasi selanjutnya". Acara pun ditutup dengan doa bersama untuk keselamatan dan kesuksesan anggota pramuka dalam perjalanan ke depan.
Dengan penuh kebanggaan, Pramuka pangkalan SMK Sekar Bumi Nusantara telah mengadakan upacara pelantikan bantara yang menjadi momen bersejarah dalam perjalanan kepramukaan di Kwartir Ranting Gringsing, khususnya di pangkalan SMK Sekar Bumi Nusantara.
Jurnalis : Muhammad Miftalik 21007
Editor : Jariri Aroah Manda 19045
0 Komentar