PramukaNews | Simalungun - Gerakan Pramuka Gugus Depan (Gudep) SMP Negeri 1 Gunung Malela, Kecamatan Siantar, Kabupaten Simalungun melaksanakan kegiatan Perkemahan Pelantikan Kacu untuk siswa-siswa kelas 7 SMP Negeri 1 Gunung Malela. Perkemahan ini berlangsung tiga hari, Jumat-Minggu (21-23/06/2024).
Perkemahan ini diikuti oleh 230 anggota Pramuka Penggalang beserta dengan kakak-kakak pembina. Kegiatan dilaksanakan di Bumi Perkemahan SMP Negeri 1 Gunung Malela. Perkemahan ini dilaksanakan dengan tujuan untuk melatih Pramuka Putra-Putri lebih memahami makna menjadi anggota Pramuka seutuhnya. Selain itu, pelantikan kacu ini juga menumbuhkan sikap bertanggung jawab, kuat, dan tangguh dalam keadaan apa pun.
Perkemahan diawali dengan upacara pembukaan perkemahan pelantikan kacu pada hari Jumat yang dibuka langsung oleh Ketua Majelis Pembimbing Gugus Depan (Kamabigus) yakni Kak Donna Pandiangan. Kegiatan dilanjutkan dengan giat pribadi oleh seluruh peserta dengan berbenah persiapan kegiatan pada hari berikutnya. Kegiatan yang melatih kemampuan, kebersamaan, dan kerja sama juga dilakukan untuk membiasakan para peserta menjadi anggota Pramuka. Kegiatan unggun api menjadi penutup malam terakhir perkemahan. Kegiatan yang lebih seru dilakukan pada hari Minggu dengan beberapa outbound menarik dan menantang.
Pelantikan anggota baru dilaksanakan dan dihadiri langsung oleh Kak Taufik Sinaga selaku pembina. Kak Taufik menyampaikan selamat bergabung kepada adik-adik penggalang yang baru dilantik dan harapannya kedepan agar adik-adik penggalang lebih baik lagi. Baik dari segi keikutsertaan dalam kegiatan-kegiatan kepramukaan atau pun pada latihan rutin di gugus depan. Hal ini menjadi sebuah motivasi untuk adik-adik agar bisa menciptakan sebuah prestasi melalui Pramuka.
Jurnalis: Hans Septian Saragih - 24106
Editor: Asriani - 19006
0 Komentar